Koramil Tempuran Bagi- Bagi Takjil Gratis Kepada Warga Masyarakat

    Koramil Tempuran Bagi- Bagi Takjil Gratis Kepada Warga Masyarakat
    Anggota Koramil 22/Tempuran Saat Membagikan Takjil Buka Puasa Kepada Masyarakat di Jalan Magelang - Purworejo

    MAGELANG – Anggota Koramil 22/Tempuran Kodim 0705/Magelang, meramaikan bulan suci Ramadhan 1444 H dengan membagi-bagikan takjil kepada masyarakat di jalan Magelang - purworejo yang berada di wilayah Kecamatan Tempuran, Jum'at (31/3/2023).

    Danramil Tempuran Kapten Inf Abriyanto Tego Cahyono dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa bulan suci Ramadhan menjadi momentum yang tepat untuk meningkatkan kerohanian dan kualitas diri serta keimanan bagi seorang muslim. Salah satunya dengan saling memberi dan berbagi.

    "Kali ini, masih di bulan suci Ramadhan anggota Koramil 22 Tempuran berbagi takjil gratis untuk para pengguna jalan untuk berbuka puasa. Kita sisihkan sebagian rezeki yang kita punya untuk memberikan makanan dan minuman untuk sekedar berbuka puasa, " tutur Danramil.

    Masih kata Danramil, Kegiatan pembagian takjil tersebut dilaksanakan di wilayah Kecamatan Tempuran terutama untuk para pengguna jalan yang mungkin tujuanya masih jauh bisa mengambil takjil secara gratis.

    "Kita berharap dengan takjil gratis ini bisa sedikit membantu para pengguna jalan agar tidak perlu repot mencari makan dan minum untuk berbuka puasa, " imbuhnya.

    Pen: 0705/ Mgl.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Perangi Miras, Polsek Muntilan Amankan Ratusan...

    Artikel Berikutnya

    Turun Ke Jalan, Anggota Koramil Grabag Sediakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bekerja Tanpa Cemas, Bansos Tetap Aman: BPJS Ketenagakerjaan Tepis Isu yang Resahkan Pekerja Informal
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Tags